Header Ads Widget

Ramadhan Penuh Berkah, Alumni DFD Angkatan III. Gelar Pembagian Takjil Gratis untuk Masyarakat

 Ramadhan Penuh Berkah, Alumni DFD Angkatan III. Gelar Pembagian Takjil Gratis untuk Masyarakat

Dulolong, 23 Maret 2025 – Semangat berbagi di bulan Ramadan terus bergelora. Kali ini, alumni Madrasah Darul Falah Dulolong (DFD) angkatan III menunjukkan kepedulian mereka dengan menggelar aksi pembagian takjil gratis kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Depan Jalan Masjid Buvaita Desa Dulolong dan berhasil menarik perhatian serta simpati dari warga sekitar. 

Selain itu, moment ini menjadi salah satu bentuk kepedulian Sosial Alumni DFD kepada Masyarakat dalam mengenang masa kenangan Spritualitas bersama teman teman, dan juga Para Pemuka Yayasan Al-Hikmah. 

Paket takjil yang berisi kolak kacang hijau dan Es Buah ini kemudian dibagikan kepada para pengendara yang melintas, pejalan kaki, serta warga yang sedang menunggu waktu berbuka puasa. Aksi sosial ini merupakan bentuk rasa syukur dan kepedulian alumni DFD angkatan III terhadap sesama, khususnya di bulan suci Ramadan. 

Sebagai salah satu Alumni DFD angkatan III. Rajab Bura. Mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan degan dukugan dari Teman² Almuni  yang tersebar di seluruh Indonesia. Seperti Maluku, Kalimatan, Kepulauan Riau  dan juga  berada di Alor. 

Semoga Melalui kegiatan Berbagi Ini, Allah SWT memberkahi  kita semua, Wabilkhusus untuk Para orang orang tua, Tokoh Pemuka Yayasan Al-Hikmah dan juga Teman Teman Seperjuangan Alumni DFD yg terlebih dahulu di Pangil Oleh Allah SWT.  "Ujar Rajab. 

Selain sebagai bentuk kepedulian sosial pembagian takjil ini juga menjadi salah satu bentuk promosi humanis dari alumni DFD sebagai kader yg memiliki loyalitas, integritas dan peduli terhadap lingkungan sosial di sekitarnya. "Pungkasnya 

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Banyak yang mengucapkan terima kasih dan mendoakan agar para alumni DFD angkatan III. selalu diberikan kesehatan dan keberkahan. 

"Alhamdulillah, terima kasih banyak atas takjilnya. Semoga kebaikan ini dibalas oleh Allah SWT," ucap Muniati Dopu, salah seorang penerima takjil. 

Kegiatan ini turut didukung oleh para remaja mesjid Bufaita dan juga masyarakat desa dulolong dari tahapan persiapan hingga pada proses pendistribusian.



Editor : Cahyono Gorang

Foto     : Alumni MAS Darul Falah Dulolong                   2017





Posting Komentar

0 Komentar