Header Ads Widget

OSIM MTs-MA Darul Falah Dulolong Melaksanakan Latihan Dasar Kepemimpinan Dan Pemilihan OSIM Baru Periode 2025/2026 Melalui Tahapan-Tahapan DEMOKRASI

 

OSIM MTs-MA Darul Falah Dulolong Melaksanakan Latihan Dasar Kepemimpinan Dan Pemilihan OSIM Baru Periode 2025/2026 Melalui Tahapan-Tahapan DEMOKRASI


Assalamualaikum wr wb.

Salam Madrasah.

Darul Falah Dulolong (Kemenag)Sebagai organisasi kesiswaan, Osim di pandang sebagai wadah untuk para peserta didik belajar bertanggung jawab, serta mengasah kecakapan diri. maka wakamad kesiswaan MTs -MA Darul Falah yang membidangi bagian kesiswaan, memfasilitasi  para siswa untuk melakukan pergantian masa kepengurusan lama, demi terciptanya siklus pemimpin yang efektif dalam estavet kepengurusan OSIM.

Proses pergantian OSIM MTs -MA dilakukan selama dua hari , yakni 10-11 Januari 2025, kegiatan ini dirangkai dengan salah satu program kerja OSIM, yaitu latihan Dasar Kepemimpinan (LDK).

Pelaksanaan kegiatan ini dibuka oleh kamad MA DFD, bapak Dahlan A. Anwar S.Pd,  selanjutnya kegiatan diawali dengan latihan Dasar Kepemimpinan, yang mana para siswa mendapatkan pembekalan Dari para guru/pemateri tentang wawasan Kepemimpinan, Manajemen serta Organisasi. 

Pada hari kedua pelaksanaan, Sabtu- 11 Januari 2025, bertempat dihalaman Madrasah (MTs-MA), para siswa sangat antusias menyambut calon osim baru. Dari MTs, Terdapat dua pasangan calon (Paslon) yakni Paslon nomor urut:

1. MUHAMMAD A.HAFIZ - RIZKI BONTI,

2. MIRANDA HEDUNG - MUHAMMAD SYAH RIZAL

dan tiga pasangan calon untuk MA yakni Paslon nomor urut:

1. AZKIYA T. RASANG - ENDANG LESTARI

2. RAHMAN LAA - GUNAWANSYAH BAKRIM

3. NAIMA LEISA - ISMIATI PELANG

Pergantian Osim baru yang di lakukan melalui tahapan-tahapan demokrasi kali ini, membuat proses pemilihan suara penuh persaingan. dengan mekanisme beradu gagasan untuk meraup suara, masing-masing paslon memiliki tantangan yang teruji dalam massa kampanye, Sebelum menyampaikan visi misi paslon dan pemungutan suara, dihadapan seluruh warga Madrasah, Kamad MTs, ibu Suratmin, S.Ag memberikan arahan agar kegiatan ini dapat menjadi pelajaran dan pengalaman berharga bagi para peserta didik, baik sebagai pihak penyelenggara maupun para pemilih.

Dari hasil perhitungan suara MTs Darul Falah, paslon nomor urut 2. MIRANDA HEDUNG - MUHAMMAD SYAH RIZAL memperoleh 68 suara, mengungguli 43 suara dari paslon nomor urut 1 yang hanya memperoleh 23 suara. Dan paslon nomor urut 3. NAIMA LEISA dan ISMIATI PELANG berhasil menjadi ketua dan wakil ketua Osim MA terpilih setelah memenangkan kontestasi demokrasi mengungguli Paslon 1 dan 2.

Diakhir kegiatan, pembina Osim, bapak MOH. MUKHLIS BARA, S.Pd menyambut dan mengucapkan selamat kepada Ketua dan wakil osim terpilih, ia berpesan pesta demokrasi warga Madrasah darul falah Dulolong yang telah berjalan efektif , Dengan asas transparan, akuntabel dan jurdil ini adalah tahap awal untuk memulai pengurus baru, para ketua dan wakil memiliki tugas merekrut anggota untuk selanjutnya dalam tahap pelantikan yang akan di laksanakan di minggu yang akan datang.

Penulis :Muhlis Bara

Editor: Cahyono Gorang

Sumber Foto : Humas AL-Hikmah

Lokasi : MTs-MA Darul Falah Dulolong





Kamad MTs-MA




Muhammad A. Hafiz-Riski Bonti 


Miranda Hedung- Muhammad Syah Rijal

Azkiatunnisa Rasang- Endang Lestari

Rahman Laa-Gunawansyah Bakrim

Naima Leisa-Ismiati Pelang









Posting Komentar

0 Komentar